Entry Your Movie!

CIMA membuka kesempatan bagi komunitas kampus untuk mendaftarkan film pendeknya untuk dikompetisikan. Kompetisi ini terbuka bagi seluruh komunitas kampus di seluruh Indonesia. 

Sebagai salah satu festival yang benar-benar ditujukan sebagai ajang tolak ukur perkembangan dari Komunitas Film berbasis kampus, baik dengan nama organisasional "Kine Klub" atau yang lainnya, maka FISTFEST 2010 yang akan memperebutkan penghargaan tertinggi bagi insan perfilman kampus dalam Campus Community Indie Movie Awards maka syarat dan ketentuan dalam pengiriman karya film adalah sebagai berikut :

Ketentuan Umum:
1. Film yang diikutsertakan harus mengangkat tema “Nationalism On My Mind” atau "Nasionalisme ala Kamu"
2. Kompetisi ini terbuka untuk semua genre dalam kategori FILM FIKSI (Non-Dokumenter)
3. Kategori Fiksi adalah film bukan merupakan sebuah film dokumenter dan bukan merupakan kumpulan slide foto maupun video clip musik.
4. Film yang dibuat tidak diperkenankan merendahkan atau menghina salah satu unsur SARA (Suku, Agama, dan RAS) tertentu, serta tidak mengandung unsur pornografi.
5. Film yang diikutsertakan berdurasi maksimal 15 menit termasuk kredit title.
6. Film yang diikutsertakan harus dalam format DVD.
7. Film yang dikirimkan dikemas dalam 3 kemasan DVD dengan isi:
- Master Film : 1 Case DVD + Cover DVD Film di dalamnya berisikan 1 keping DVD film, 1 keping CD berisi softcopy sinopsis, director's note, poster (JPEG, .cdr / .psd)
-  Copy Film : 2 Keping DVD Film
8. Bahasa yang dapat digunakan di dalam keseluruhan film adalah bahasa Indonesia, bahasa asing, maupun bahasa daerah. Jika menggunakan bahasa asing atau bahasa daerah diwajibkan untuk mencantumkan terjemahan bahasa Indonesia.
9. Peserta Kompetisi Film dapat merupakan sebuah kelompok (jumlah tidak dibatasi) yang terdiri dari beberapa orang yang membuat film bersama atau perorangan (individual) atas nama Komunitas Film RESMI berbasis kampus / fakultas.
10. Setiap peserta yang terdaftar boleh mengikutsertakan lebih dari satu (1) buah film.
11. Film yang diikutsertakan adalah film dengan tahun produksi 2008 ke atas.

Prosedur Persyaratan Administratif:
1. Peserta dapat melakukan registrasi secara online dengan cara mendownload formulir, yang akan diupload pada 20 September 2010, pukul 21.00 WIB kemudian mengirimkan kembali formulir yang telah diisi ke alamat email :pandhu.adjisurya@gmail.com dan jatmikokresnatama@yahoo.co.id
Registrasi DIBUKA sejak tanggal 20 September hingga 10 November 2010.

2. Pengumpulan film dapat dilakukan melalui 2 cara (dengan menghubungi contact person terlebih dahulu), yaitu :
• Diserahkan sendiri oleh peserta ke FISIP Atma Jaya Yogyakarta (jl. Babarsari no.44,  Gedung Santa Theresa)
• Dikirimkan melalui pos ke alamat : FISIP UAJY Jl Babarsari no. 5 Gedung Santa Theresa, Yogyakarta 55281. Ditujukan kepada Panitia FISTFEST 2010. Film yang dikirim melalui pos harus diterima oleh panitia paling lambat tanggal 10 November 2010.
CONTACT PERSON : Pandhu (08562838620), Jatmiko (08985136013)

3. Seluruh pendaftaran karya TIDAK dikenakan biaya pengumpulan (GRATIS).

Prosedur Penjurian:
1. Dari keseluruhan film yang masuk, panitia akan melakukan seleksi awal. Kriteria yang digunakan panitia untuk melakukan seleksi awal adalah memenuhi seluruh persyaratan administratif dan ketentuan umum yang tertera di atas.
2. Setelah lolos dalam tahap seleksi awal, panitia akan menentukan film-film yang akan menjadi finalis CIMA melalui tahap penilaian oleh Dewan Juri Madya (nama-nama dewan juri akan diberitahukan kemudian) untuk menentukan film-film yang lolos sesuai tema yang ditawarkan.
3. Setelah lolos dalam tahap seleksi Dewan Juri Madya, kemudian film akan kembali disaring oleh Juri Utama (nama-nama dewan juri akan diberitahukan kemudian), untuk memilih 15 film sebagai finalis CIMA dalam FISTFEST 2010
4. Daftar 15 film yang lolos finalis akan diberitahukan melalui web CIMA (menyusul).
5. Keputusan Dewan Juri akan menghasilkan :
- Campus Community Indie Movie Awards for The Best Movie : Trophy + Sertifikat + Uang Tunai Rp1.000.000,oo
- Campus Community Indie Movie Awards for Audience Vote Movie : Trophy + Sertifikat  + Uang Tunai Rp500.000,oo
6. Seluruh nama pemenang dan penyerahan hadiah akan diumumkan pada acara MALAM PUNCAK FISTFEST pada Sabtu, 27 November 2010 yang bertempat di Jogja Nasional Museum, Yogyakarta

Beberapa Hal yang Harus Diperhatikan oleh Peserta:
1. Peserta wajib memperhatikan format file film. Panitia tidak akan bertanggungjawab atas keping DVD yang tidak terbaca dan akan langsung gugur pada seleksi awal.
2. Apabila dalam pengiriman pos terdapat kerusakan fisik pada keping DVD, maka panitia akan menghubungi peserta untuk membicarakan mengenai tindak lanjut yang harus dilakukan.
3. Seluruh film yang masuk ke meja panitia akan menjadi arsip panitia untuk keperluan Databasing.
4. Seluruh peserta yang masuk sebagai finalis, wajib hadir dalam acara pemutaran untuk mengikuti sesi diskusi dan malam puncak MALAM PUNCAK FISTFEST pada Sabtu, 27 November 2010 yang bertempat di Jogja Nasional Museum, Yogyakarta.
5. Seluruh keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat. Panitia tidak akan melayani protes peserta dalam bentuk apapun atas keputusan dewan juri.



Tunggu apalagi! Silakan download formulir di sini:


0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

About Me

Yogyakarta, DIY, Indonesia
Campus Community Indie Movie Awards (CIMA) merupakan sebuah ajang apresiasi terhadap bidang film yang tergabung dalam FISIP Twisted Festival (FISTFEST) bersanding dengan apresiasi fotografi, politik, cheers & modern dance, dan eksibisi barang antik. Rangkaian acara CIMA sendiri terdiri atas screening dan diskusi, gathering, dan kompetisi film untuk komunitas kampus.

Pengikut